-->

Selasa, 13 Juni 2017

Cara Bore UP Honda Beat 110 CC Mudah dan Praktis

Rumahmotor.com - Bore up motor memang menjadi kebutuhan para pecinta motor balap, bore up sendiri diistilakan sebagai pengerjaan pada mesin motor dengan menaikkan perfoma motor diatas ambang yang telah ditentukan. Pengerjaan bore up sendiri pada dasarnya harus dikerjakan oleh mereka yang memang ahli dalam melakukan pengerjaan tersebut hal ini dikarenakan perlu kehati-hatian dalam mengerjakannya karena jika salah sedikit maka motor bisa menjadi jebol pada mesin.

Pada kesempatan kali saya akan mengulas bagaimana cara melakukan bore up pada honda beat. Honda beat sendiri merupakan motor matic dari kelas 110 cc, kemampuan motor ini pada dasarnya sudah baik selain didukung dengan gaya tampilan  sport motor ini sendiri memang memerlukan sedikit sentuhan agar mengalami peningkatan kecepatan yang signifikan.Berikut beberapa komponen yang perlu dikerjakan

Cara Bore UP Honda Beat 110 CC Mudah dan Praktis

Cara Bore UP Honda Beat 110 cc Mudah dan Praktis

Pertama anda perlu menutup lubang AIS dengan baut berukuran 13, kemudian mengganti botol seher yang lebih tebal, ketebalannya sendiri minimal 2,5 mili agar aman dan tidak terjadi overhead apabila boringan terlalu tipis hal ini akan mengakibatkan motor menjadi cepat panas dan membuat seher terkunci bahkan bisa lebih dari hal tersebut.

Kedua ganti seher dengan ukuran berdiamter yang lebih besar, untuk ukuranya anda bisa menggunakan seher kawasaki BLITZ JOY ukuran 56 dm atau STD. tidak perlu khawatir karena motor beat sendiri masih aman untuk bore up 56 dan ketebalan linier minimal masih dapat 2,5 ml masih aman dan tidak boros bensin. Selain itu karena seher ini terbilang aman dan bagain kepala seher tidak jenong dan jauh dari benturan klep, kemudian lubang kres harus juga diperbesar bisa menggunakan ukuran 62 dm, disesuaikan dengan lingkaran luar boringan 61 dm.

catatan untuk tahap kedua jangan lupa bagian bawah seher diratakan supaya tidak membentur kruk AS. Untuk bore up harian atau touring , kompresi diusahakan jangan terlalu padat hal ini dikarenakan untuk menjaga motor tidak cepat panas dan tidak awet. Jika pada bagian bawah putaran motor anda merasa terlalu maksimal anda dapat melakukan papas kepala bawah seher 1 mili untuk low kompresi karena low kompresi untuk mengejar putaran atas dan aman jika digas full sampai jarak 700-800 meter.

Ketiga pada bagian klep tidak usah diganti cukup anda sekir ulang klep in dan ex untuk mendapatkan kompresi yang maksimal, karena pada klep honda beat sudah cukup besar untuk melayani kapasitas mesin 135 cc

Keempat porting polish bagian lubang IN dan EX dan jangan sampai terlalu halus cukup anda hilangkan bagian kasar saja dengan kulit jeruk bisa hal dikarenakan jika terlalu halus atau besar bisa membuat motor menjadi tidak bertenaga.

Kelima bagian head di squish agar seher tidak mengenai dinding head. kemudian ini bagian yang penting yaitu karburator motor anda bisa menggunakan karburator RX KING yang Ori misalnya PJ 22,5 mj 130 kancing jarum skep posisi ditengah atau no 3

Keenam pada bagian pengapian yang diubah cukup koilnya saja anda bisa menggunakan koil supra fit atau karisma honda. Jika CDI terasa limit maka anda boleh menggantinya dengan BRT tapi perlu diingat bahwa pakar yang standar saja atau yang SE jangan pakai koil racing.

Ketujuh Pakai noken as kawahara k1 rekomendasi puley depan dapat menggunakan KITACO untuk loler pakai yang standar 

Kedelapan bobok knalpot anda dibengkel terpercaya dan yang memahami tentang bore up.

Demikian artikel ini semoga bisa menjadi tambahan referensi

Cara Kerja CDI Pada Sepeda Motor Terbaru

Rumahmotor.com - sebelumnya pada kasus kali ini, kita perlu memahami apa yang menjadi cara kerja dari CDI pada motor. Kasus kerusakan pada CDI motor sering terjadi dan kita mengalami kebuntuan dalam mengatasi hal ini. Pada dasarnya cDI sendiri terbagi atas dua macam yaitu CDI dengan menggunakan arus bolak balik atau dikenal dengan istilah CDI AC dan CDI dengan menggunakan arus searah atau dikenal dengan istilah CDI DC.

Pada era sekarang ini rata-rata motor sudah menggunakan CDI searah hal ini terlihat dari berbagai pabrikan motor yang dikeluarkan rata-rata menggunakan CDI DC. Sehingga pola penggunaan CDI AC yang terkenal dizaman 90an sudah mengalami kemunduran. CDI sendiri menjadi hal yang fundamental dalam motor dikarenakan CDI merupakan komponen kelistrikan dari motor yang kita gunakan sehingga wajib bagi anda pecinta motor untuk mengetahui cara kerja dari CDI.

Cara Kerja CDI Pada Sepeda Motor Terbaru


Cara Kerja CDI DC Pada Motor

Pada dasarnya CDI pada motor menghasilkan tegangan AC yang berasal dari perputaran magnet dalam bentuk induksi listrik yang juga berasal dari umparan atau disebut sebagai spool. Arus kemudian yang dihasilkan akan dikirim ke CDI dengan tengangan antara 100-400 volt bergantung pada perputaran mesin.

Kemudian arus AC yang berasal dari kumparan tersebut dijadikan arus DC oleh dioda yang kemudian disimpan didalam kapasitor pada cdi unit. Kapasitor tidak akan melepas arus tersebut sebelum komponen yang bertugas menjadi pintu (SCR) bekerja. SCR sendiri bakal bekerja ketika mendapatkan sinyal pulsa dari kumparan CDI (pulse generator) yang menjadi penanda dimulainya pengapian.

Selanjutnya dengan berfungsinya SCR tersebut yang menjadi pintu pemuka maka kapasitor akan melepas arus (discharge) dengan cepat. kemudian terjadi induksi dalam kumparan sekunder dengan tegangan sebesar 15 KV hingga 20 KV. setelah itu tegangan tinggi tersebut dialirkan ke busi dalam bentuk loncatan bunga api yang bakal membakar campuran bensin serta udara dalam ruang bakar.

Dengan pemajuan pengapian yang terjadi secara otomatis tersebut maka saat pengapian dimajukan bersama dengan bertambahnya tengangan pulser yang merupakan dampak dari kecepatan putaran mesin motor. oleh sebab itu semakin tinggi perputaran mesin maka akan semakin tinggi pengapian yang dihasilkan dan menyebabkan optimasi pada kecepatan motor.

Demikian artikel ini semoga bisa menjadi tambahan referensi buat teman-teman sekalian.

Selasa, 06 Juni 2017

Bore Up Mudah Suzuki Smash 110 CC

Rumahmotor.com - Melakukan bore up atau korek atau motor yang akan dikerja agar kecepatan motor meningkatkan dan sebagainya pada dasarnya menjadi keinginan setiap pembalap, selain untuk meningkatkan kapasitas mesin motor ada beberapa hal yang kemudian akan dikerja. Untuk kali ini admin akan mengulas cara bore up smash 110 cc motor buatan suzuki. Motor ini pada dasarnya merupakan salah satu motor yang sering masuk dalam arena balapan motor kejurda, sehingga peminat motor yang satu ini cukup banyak di indonesia.

Bore Up Mudah Suzuki Smash 110 CC


Untuk kali ini bore up yang admin akan bahas dari kapasitas mesin 110 cc menjadi 125 cc berikut penjelasanya 

Pertama silahkan anda mengubah atau mengganti bagian blok mesin suzuki smash anda yaitu dengan cara mengganti piston standar dengan psiton yang digunakan oleh thunder 125 cc yang berdiamter 57 mm

Kedua bubut piston tersebut sampai memiliki ukuran 1,5 mm dan lebar 6 mm hingga sudut dari piston tersebut berubah menjadi 10 derajat, tujuannya agar piston tidak membentur kleb dan head yang dimana secara otomatis meisn tersebut telah meningkat menjadi 125 cc

Ketiga pada bagian karburator pada bagian intakenya  anda bisa memperbesar ukuranya menjadi 22 mm. kemudian anda harus mengubah setingan main jet dan juga pilot jetnya menjadi ukuran 17,5 mm dan 97,5 mm, tujuannya adalah agar udara serta bahan bakar bisa tercampur dengan maksimal hal ini tentunya akan berpengaruh pada bagian performa motor.

Keempat pada bagian pengapian motor, pada proses ini anda bisa mengubah waktu pengapian menjadi 15 derajat sebelum titik mati atas (TMA) dengan begitu torsi maksimum pada motor akan menjadi tinggi pada putaran rendah, untuk CDI sendiri anda harus menggantinya dengan CDI milik shogun 110 cc agar limit dan performanya menjadi lebih besar.

Demikian artikel ini semoga bisa menjadi referensi buat teman-teman sekalian.

Jumat, 02 Juni 2017

10 Langkah Cepat Mengatasi Tangki Motor Bocor

Rumahmotor.com - Para pengguna motor sport dengan tangki depan pastinya pernah mengalami hal seperti ini terutama bagi mereka yang motornya pernah jatuh dan mengalami masalah pada bagian tangki motor. Tangki motor sendiri memiliki fungsi sebagai tempat penyimpanan bahan bakar, meskipun tengki dibekali dengan bahan yang sangat kuat tapi tidak ada jaminan bahan tengki motor anda akan aman dari kebocoran. 

Kebocoran pada tengki motor akan sangat berbahaya ketika kita tanpa sengaja berada didekat api maka akan menjadi pemicu motor anda terbakar. Oleh sebab itu perlu kita memperlajari apa yang menjadi penyebab tangki motor bocor, pada kasus sederhana tangki bocor disebabkan karena masuknya air pada tangki yang menyebabkan tangki mengalami keropos atau bocor, pada kasus akan terjadi dalam jangka waktu lama.


Baca Juga : 4 Penyebab Klakson Motor Mati atau Suara Lemah


10 Langkah Cepat Mengatasi Tangki Motor Bocor


10 Langkah Cepat Mengatasi Tangki Motor Bocor :


  • Pertama anda lepaskan tangki motor anda yang bocor
  • Kedua tuang bensin yang ada dalam tengki ke wadah yang anda siapkan sampai habis.
  • Ketiga Jika tangki sudah kering, silahkan anda masukan deterjen pada tangki secukupnya saja.
  • Keempat Masukan air hingga setengah tangki
  • Kelima masukan kelereng ke dalam tangki.
  • Keenam Setelah semua sudah di masukan, silahkan anda mengkocok-kocok tangki sampai sisa bengsin habis. Hal ini untuk menghilangkan kadar bengsin pada tangki.
  • Ketujuh Selanjutnya anda keringkan tangki yang sudah di bersihkan tadi.
  • Kedelapan Jika sudah kering, masukan cairan epoxy yang sudah di campur dengan hardenernya.
  • Kesembilan Kemudian anda coba goyang-goyang tangki yang sudah di isikan epoxy tadi untuk merapat atau menutup lubang pada tangki yang bocor tersebut.
  • Kesepuluh Jika sudah cairan merata, silahkan anda keringkan atau jemur di bawah matahari.

Pada kasus kali ini admin menggunakan Epoxy karena pada dasarnya epoxy sangat kuat akan serangan bensin, selain itu epoxy tidak akan luntur jika pengerjaanya dilakukan dengan cara yang benar dimana kondisi sebelum pemakaian epoxy dalam kondisi kering. Semoga ini bisa menjadi informasi yang bermanfaat buat rider sekalian. Terima kasih

4 Hal Penyebab Klakson Motor Mati atau Bersuara Lemah

Rumahmotor.com - Selamat siang para rider sekalian, Pada kesempatan kali admin akan sedikit mengulas penyebab klakson motor mati atau suaranya lemah. Tentunya kejadian seperti ini sudah banyak dialami oleh para rider sekalian terutama pada motor yang telah memasuki usia 3 sampai 5 tahun biasanya akan menghadapi kendala seperti ini.

Baca juga : Penyebab Knalpot Meledak-ledak dan cara mengatasinya 

Pada dasarnya banyak yang sering mengabaikan salah satu komponen motor ini karena dianggap tidak terlalu sering digunakan atau bahkan tidak menggangu sama sekali jalanya motor anda. Namun perlu disadari bahwa perang penting dari klakson motor akan sangat penting ketika malam hari atau bahkan pada siang hari diwilayah perkotaan maupun pengunungan akan menjadi sangat penting. Kebiasaan kita untuk tidak memperhatikan klakson motor akan menjadi kerugian buat kita sendiri.

4 Hal Penyebab Klakson Motor Mati atau Bersuara Lemah


Komponen ini pada dasarnya mempunyai penyebab jika mengalami kerusakan dan biasanya pengguna yang telah rusak klaksonnya akan jarang sekali melakukan perbaikan. Ada penyebab kenapa klakson motor tidak berbunyi atau bersuara lemah, Berikut penjelasanya :


Penyebab Klakson Mati atau Bersuara Lemah 


Pertama baut pengatur klakson kendor
Hal ini tentunya sering menjadi masalah yang sepele pada klakson motor kita namun masih saja luput dari perhatian sehingga ketika pada bagian ini rusak akan sangat jarang ada yang mengetahui atau ingin memperbaikinya. Kendornya baut plat metal klakson karena getaran pada mesin motor secara terus menerus. Jika hal ini terjadi maka suara klakson akan mati atau lemah hal ini dikarena kan antara dua metal dalam klakson tidak menghasilkan frekuensi yang tepat.

Kedua metal kontraktor rusak atau kotor
Hal ini biasanya terjadi pada klakson yang sudah berusia tua bianysa pada komponen ini mengalami kerusakan atau sudah sangat kotor. Kontraktor sendiri adalah tempat terjadinya hubungan arus listrik (DC). Pada kasus ini jika anda mencoba menyalakan klakson maka akan timbul percikan api dari kontraktor tersebut, Jika hal itu tidak terjadi maka akan menimbulkan kerak, kerak ini lah yang kemudian menjadi penghambat atau resistor arus yang akan masuk.

Ketiga Induksi pada kawat lilitan klason atau lilitan lemah
Hal ini terjadi sama pada kasus kedua yaitu klakson sudah mengalami usia yang senja, kasus ini terjadi karena pada lapisan pelapis kawat sudah terkelupas 

Keempat klakson mati total
Pada bagian ini biasanya anda sudah harus mengganti komponen dari klakson yang rusak, silahkan ada mencoba untuk mengecek dari kawat lilitan apakah ada yang putus, kemudian kerusakan pada magnet, plat dan metal kontrkator yang patah kesemuan hal tersebut bisa menjadi penyebab klakson motor menjadi rusak.

Demikian artikel ini semoga bisa menjadi tambahan referensi buat para rider sekalian tetap jaga motor anda, terima kasih.

Selasa, 16 Mei 2017

Waspada!!! Inilah Penyebab Handphone Bisa Meledak Pada Jok Motor Anda

Rumahmotor.com - selamat siang para riders sekalian, pada kesempatan yang berbahagia ini admin akan membagikan peristiwa yang belakangan terjadi dan menjadi sangat viral dikalangan rider. Tentunya para rider sudah mengetahui semua mengenai kasus meledaknya smartphone atau handphone yang disimpan dalam jok motor kita.

Dalam kasus ini tentunya cukup menarik perhatian kita terutama bagi mereka yang sering menyimpan handphone mereka dalam jok motor. Bagi kaum hawa ini tentunya menjadi kode yang sangat keras karena kebanyakan dari mereka yang menyimpan handphone didalam joke motor.

Waspada!!! Inilah Penyebab Handphone Bisa Meledak Pada Jok Motor Anda


Baik sebelumnya saya ingin bercerita mengapa setiap kita melakukan pengisian bensin baik motor atau mobil akan selalu terlihat mohon handphone dinonaktifkan atau tidak dalam keadaaan digunakan bahkan pada beberapa stasiun pengisian bahan bakar jika kita menggunakan mobil akan ada papan yang diangkat dan disimpan pada bagian mobil kita dan tentunya tulisnya adalah dilarang menggunakan handphone pada proses pengisian BBM

Pada bagian pertama perlu kita sadari bahwa handphone kita itu memancarakan gelombang elektromagnetik dan salah satu pemicu dari pada meledeknya handphone adalah ketika gelombang elektromagnetik itu bertemu dengan uap bahan bakar.

Pada bagian kedua perlu anda sadari bahwa tidak tertutupnya tangki bensin dengan rapat bisa menjadi pemicu uap bensin dari motor keluar

Pada bagian ketiga jika uang bensin yang keluar dari motor dan bertemu dengan gelombang elektromagnetik ini maka akan memicu timbulnya percikan api dan bisa menjadi salah satu bahan penyebab terjadinya kebakaran jika dalam intensitas yang besar maka ledakannya pula akan menghasilkan ledakan yang lebih besar oleh sebab itu mengapa kita dilarang menggunakan handphone ketika kita berada distasiun bahan bakar minyak.

Demikian artikel ini semoga bisa menjadi tambahan refernsi buat pakarnis sekalian dan bisa menjadi kewaspadaan buat anda semua.

Kamis, 04 Mei 2017

5 Penyebab Knalpot Motor Meledak-ledak dan Cara Mengatasinya.

Rumahmotor.com - Sering menjadi masalah bagi kita pengendara motor ketika dalam kecepatan tinggi dan tiba-tiba kita menurunkan gas motor maka akan terdengar suara meledak-ledak pada knalpot motor kita yang biasanya membuat kita tidak nyaman dalam berkendara bahkan dalam beberapa kasus ada yang menggangap kita melakukanya dengan sengaja sehingga hal ini membuat orang yang berada disekitar kita menjadi marah bahkan menegur kita untuk lebih pelan-pelan dalam berkendara.

Pada dasarnya knalpot motor yang sering meledak-ledak iini disebabkan oleh beberapa hal, pada kesempatakan kali ini admin akan menjelaskan 5 penyebab knalpot motor meledak-ledak dan cara mengatasinya.

5 Penyebab Knalpot Motor Meledak-ledak dan Cara Mengatasinya.

Pertama paking knalpot motor atau biasa disebut knalpot motor yang bocor

Pada penyebab kali ini biasanya akan terjadi ketika gas turun yang pertama pada motor hal ini kemungkinan disebabkkan karena kondisi knlapot paking atau mungkin knalpot tidak terkunci sempurna pada blok mesin motor anda. selain itu juga disebabkan bocornya salah satu bagian dari knalpot motor anda.

Untuk mengatasi hal ini cukup anda memastikan knalpot terpasang dengan sempurna dan mengecek apakah knalpot tidak mengalami kebocoran jika terjadi segera bawa kebengkel yang dapat melakukan proses penambalan

Kedua setelah angin pada karburator tidak tepat atau tidak sesuai

hal ini biasanya terjadi pada motor yang masih menggunakan karburator pada motornya ada beberapa hal lain juga yang disebabkan jika salah mengsetting knalpot motor anda yaitu sulit untuk distater, bensin sering banjir, tenaga mesin menjadi kurang maksimal, motor menjadi boros dan yang terakhir akan timbul kerak berlebih akibat asupan bensin yang cukup banyak 

Untuk mengatasi  hal ini anda cukup melakukan setting angin pada karburator motor anda dengan settingan yang pas jika anda tidak mengetahuinya bawalah pada bengkel yang ada percaya untuk melakukanya

Ketiga ukuran main jet pada motor yang kurang tepat

Pada kasus kali ini anda perlu mengetahui apa itu main jet, main jet sendiri adalah alat yang berfungsi ketika sistem karburasi motor dalam kondisi gas tinggi, untuk pasangannya inilah yang sering menimbulakan masalah yaitu pilot jet, jika ukuran dari pilot jet ini terlalu kecil atau terlalu besar bisa membuat motor menjadi tidak maksimal karena tidak sesuai yang dibutuhkan 

Untuk mengatasinya bisa anda membelikan pilot jet terbaru yang sesuai digunakan oleh karburator motor yang anda gunakan pada dasarnya pengerjaan cukup sulit oleh sebab itu sebaiknya ada membawanya ke bengkel


Keempat masalah pada busi motor anda

Hal ini biasanya terjadi jika pemakaian busi yang sudah tidak terawat dan biasanya kondisi busi dalam keadaan aus sudah tidak layak untuk digunakan selain itu biasanya dalam pemilihan busi yang tidak sesuai dengan sistem kelistrikan dari motor anda bisa jadi penyebab motor anda meledak-ledak pada saat gas diturunkan.

Untuk mengatasi hal ini cukup anda bersihkan busi motor anda jika sudah dibersihkkan dan masih bunyi sebainya lakukan pergantian busi motor anda.


Kelima masalah pada sistem kelistrikan 

Hal terakhir ini cukup anda melakukan pengeecekan pada sistem kelistrikan motor anda dengan mengecek seluruh jalur pengapian mulai dari koil, CDI dan aki motor anda, juga sumber pengapian lain dari motor anda jika ada masalah segera lakukan perbaikan dan membawanya kebengkel agar dapat segera diperbaiki secepatnya.

Demikian artikel ini semoga bisa menjadi tambahan referensi buat teman-teman sekalian

Rabu, 03 Mei 2017

Cara Memilih Oli Mesin Motor yang Sesuai dengan Spesifikasi

Rumahmotor.com - oli mesin tentunya menjadi barang mutlak yang biasa kita ganti setiap bulannya, mengganti oli motor secara berkala tentunya membuat motor menjadi kuat dan tahan lama. Pergantian oli motor biasanya dapat juga dilihat dari km pada speedometer motor anda yang dianjurkan pun bisanya rentang 1000 km sampai 2000 km. untuk melakukan pergantian oli motor sebaiknya anda harus hati-hati dalam memilih oli motor yang sesuai dengan spesifikasi motor anda agar penyebab salah satu motor cepat panas tidak menimpa motor anda.

Oli motor yang baik tentunya akan menjadi buruan para konsumen motor namun terkadang kita lupa mana yang baik untuk motor kita apakah sesuai dengan spesifikasi motor yang kita gunakan, berikut beberapa fungsi oli motor yang bisa menjadi pertimbangan anda dalam memili oli motor.

Cara Memilih Oli Mesin Motor yang Sesuai dengan Spesifikasi

  1. Mampu melapisi logam atau mesin kendaraan anda
  2. Mampu menjaga mesin tidak cepat aus
  3. Dapat menahan gesekan dari perputaran mesin sehingga mesin tetap lembut
  4. Mampu menjaga kopling tidak slip
  5. Mempunyai jarak teempuh yang sesuai dengan label pada produk
  6. Tidak cepat membuat mesin motor anda panas
  7. Mampu menambah kecepatan motot anda


Pada beberapa tahun belakangan ini muncul beberapa jenis motor terbaru terkhusus dalam dunia motor matic, tentunya motor matic memiliki perbedaan dalam penggunaan oli dengan motor yang menggunakan kopling atau tanpa kopling, penggunaan yang salah dalam memilih oli motor tentunya akan berdampak yang tidak baik pada motor anda sehingga ada beberpa hal yang perlu anda perhatikan


Sepeda motor manual

  1. Motor manual pada dasarnya menerapkan teknologi kopling basah
  2. Menggunakan jenis ili dengan kode JASO MA
  3. Oli dengan kode JASO MA mendapatkan tambahan zat adiktif tertentu yang berguna untuk menetralisir kotoran kampas kopling


Sepeda motor matic

  1. Motor matic menggunakan teknologi kopling kering.
  2. Menggunakan oli dengan kode JASO MB.
  3. Oli JASO MB tidak ditambah zat aditif.


oleh sebab itu penggunaan yang salah dalam memilih oli mesin motor anda akan berakibat pada gangguan mesin motor anda, pada dasarnya ada beberapa hal yang juga perlu diperhatikan seperti penggunaan oli untuk daerah yang panas dan basah juga berbeda 

Demikian artikel ini semoga bisa menjadi tambahan referensi buat teman-teman sekalian

5 Cara Mengetahui Mesin Motor Cepat Panas dan Mengatasinya

Rumahmotor.com - Penyakit pada motor memang tidak ada habisnya hampir tiap bulan tentunya kita akan dihadapkan pada persoalan motor yang bermasalah. Pada dasarnya motor yang bermasalah adalah kesalahan dari kita sendiri yang sering lalai dalam melakukan perawatan dengan motor kita sendiri sehingga hal-hall yang tidak diinginkan sering menimpa motor kita.

Motor sendiri merupakan salah satu kendaraan yang favorit baik desa maupun dikota sehingga tidak heran banyak yang kemudian mencari cara untuk bisa mengatasi persoalan pada motor mereka. Pada kesempatan kali admin akan membagikan cara mengatasi motor yang cepat panas

5 Cara Mengetahui Mesin Motor Cepat Panas dan Mengatasinya

Pertama radiator atau pendigin mesin yang mengalami masalah

Hal ini tentunya yang akan kita cari tahu pertama kali jika motor kita mengalami kendala dengan motor yang cepat sekali mengalami panas, kemungkinannya adalah adanya permasalahan pada pendigin motor. Untuk motor sendiri ada beberapa pendingin yang biasa terdapat pada motor seperti sistem pendingin cairan , sistem pendingin oli mesin dan terakhir sistem pendigin udara. Pada dasarnya sistem pendingin udara dan oli jarang sekali terjadi yang sering mengalami masalah adalah sistem pendingin cairan kemungkinan besar cairan yang sudah habis atau mengalami kebocoran pada radiator.

Kedua boring yang sudah mengalami oversize 

Pada permasalahan kedua ini seperti diketahui boring dan liner yang semakin menipis akan memamcu panas yang berlebihan pada saat motor menyala, hal ini disebabkan karena terjadi gesekan antara piston, ring piston dengan linier.

Ketiga menahan rpm pada level yang tinggi

Keadaan ini biasanya terjadi pada mereka yang suka menggeber-geber motor mereka dengan gas yang tinggi, tidak perlu diragukan lagi hall ini tentunya akan menjadi pemicu panas yang sangat tinggi sehingga RPM motor anda yang dipacu sebaiknya dibuat bervariasi atau bahkan jangan terlalu keseringan bisa merusak komponen motor yang lainnya.

Keempat perjalanan jauh dengan kecepatan yang tinggi.

Tentunya persoalan ini terjadi pada mereka yang sering touring dengan perjalanan yang sangat jauh dan dengan kecepatan yang tinggi, jika anda melakukan perjalanan jarak namun motor anda tidak menggunakan radiator sebaiknya berhentilah sejenak untuk mendinginkan motor anda agar menjaga kondisi motor tetap dalam keadaan prima selalu.

Kelima oli mesin yang tidak sesuai

Hal ini bisa menjadi salah satu pemicu panas motor menjadi cepat naik, karena pada dasarnya oli yang tidak sesuai dengan kondisi atau spesifikasi motor anda akan cenderung membuat motor anda menjadi cepat panas. selain itu jika anda menggunakan oli yang tidak sesuai dengan spesifikasi mesin motor anda akan memicu motor mengeluarkan asap yang bisa membuat motor anda menjadi rusak, oleh sebab itu pemilihan oli mesin yang sesuai bisa membuat motor anda menjadi lebih optimal dijalanan.

Demikian artikel ini semoga bisa menjadi tambahan referensi buat teman-teman sekalian, terima kasih.

Cara Mudah Mengatasi Rantai Kecil yang Berbunyi

Rumahmotor.com -  Jumpa lagi kali ini admin akan mengulas kejadian yang menimpa motor salah satu teman admin. Beberapa persoalan pada motor pada dasarnya diakibatkan oleh human error atau kesalahan dari para pengguna motor itu sendiri selain itu biasanya penggunaan dari alat suku cadang motor yang memang sudah cukup tua namun masih saja digunakan akan memberikan dammpak yang cukup signifikan terhadap motor kita. Pada kesempatan kali ini admin akan mengulas mengenai rantai kecil pada motor atau biasa juga disebut rantai keteng.

Rantai kecil atau timing chain dalam bahasa inggrisnya adalah rantai yang menerima putaran dari crankshaft. Putaran tersebut digunakan untuk menggerakan chamshaft dikepala silinder, nah chamshaft ini sendiri merupakan sebuah alat yang berfungsi untuk mengatur beberapa klep mesin. oleh sebab itu jika rantai kecil ini rusak maka proses buak tutup klep menjadi tidak sempurna dan pembakaran menjadi tidak sempurna juga.Bahkan dalam beberapa kasus ada yang sampai rantai kecilnya putus ini disebabkan bagi mereka yang suka balapan dan menguji motor mereka dengan kecepatan yang tinggi.


Cara Mudah Mengatasi Rantai Kecil yang Berbunyi


Penyebab Rantai Kecil Rusak

pertama pada dasarnya rantai kecil motor rusak biasanya disebabkan dari pemakaian yang memang sudah lama dan tidak diganti alias rantai kecil sudah rusak. biasanya terjadi pada motor yang sudah diatas tiga sampai lima tahun

kedua beberapa perlakuan yang salah dalam motor juga turut menjadi pemicu rusaknya rantai kecil misalnya suhu mesun yang panasnya melebihi keadaaan normal 

ketiga karena jarangnya melakukan pergantian oli atau sering terlambat melakukan pergantian oli bisa menjadi faktor penyebab rantai kecil menjadi rusak.

keempat kendur atau melarnya rantai motor sering juga terjadi namun ini sering disebabkan karena jarangnya mengganti oli mesin motor.

Sebagai tips untuk mengetahui apakah rantai kecil motor anda bermasalah anda dapat mengetahuinya dengan cukup mudah, caranya anda cukup memanaskan motor anda jika dalam waktu 10-15 menit terdapat suara tek tek tek pada motor anda kemudian hilang itu berarti oli motor anda perlu diganti karena bisa menjadi salah satu penyebab rantai kecil berbunyi. Jika terus berbunyi diatas 15 menit kemungkinan besar  tensioner motor anda yang bermasalah jika hal ini terjadi segera lakukan pergantian oli secara rutin kemudian jangan mengangkut beban berat pada motor dan terakhir usahkan berkendara lah dengan baik. Jika masih berbunyi kemungkinan besar harus diganti usahakan menggunakan suku cadang yang asli.

Demikian artikel ini semoga bisa menjadi solusi yang baik buat teman-teman sekalian, terima kasih.